Kamis, 15 Januari 2015

4

Laporan Observasi Lapang Kewirausahaan "Susu Mbok Darmi"



KEDAI SUSU MBOK DARMI
(Sehatkan Tubuhmu dengan Susuku)





  
Disusun Oleh :
                                                Intan Permatasari        (H24140045)
                                                Salamma                     (H24140036)
                                                Liandita Reva Utami    (H24140028)

Kelas: R03

Dosen Pembimbing :
Dr. Ir. Burhanuddin, MM

TINGKAT PERSIAPAN BERSAMA
INSTITUT PERTANIAN BOGOR
2014



I.                   Pendahuluan

Pada zaman globalisasi seperti ini, kita harus mempunyai inovasi  dan orientasi masa depan dalam hal perkonomian atau pengembangan usaha. Hal ini dimaksudkan untuk berlomba-lomba mencari keuntungan yang banyak. Indonesia merupakan negara yang banyak penduduknya. Pertambahan penduduk yang akan terus meningkat tetapi tidak seimbang dengan jumlah lowongan pekerjaan yang ada hingga menyebabkan banyaknya pengangguran. Maka dari itu kita harus merubah pemikiran kita untuk mencari pekerjaan atau hanya menjadi pegawai melainkan kita harus menciptakan pekerjaan atau berwirausaha sendiri.
Kita harus mempunyai kemampuan yang khusus dalam berwirausaha terutama dalam pengembangan ide-ide serta  kreativitas yang tinggi seperti menciptakan sebuah produk yang belum ada, tempat yang unik atau bahkan dalam pemberian nama yang unik. Oleh karena itu kami bermaksud untuk melakukan observasi terhadap usaha yang ada di lingkungan IPB khususnya dalam kuliner yaitu susu mbo darmi. Selain mempunyai nama yang unik, dan rasa yang enak tetapi juga merupakan hasil kreativitas mahasiswa IPB yang dapat dijadikan referensi utnuk berwirausaha.

II.                Tujuan
·         Mengubah pemikiran mahasiswa untuk tidak mecari pekerjaan tetapi menciptakan pekerjaan
·         Menambah pengetahuan dalam bidang kewirausahaan
·         Menambah pegalaman dari pengusaha sukses
·         Mempelajari cara mengembangkan ide
·         Memenuhi tugas mata kuliah kewirausahaan observasi lapang

III.             Hasil Pengamatan

Kedai susu Mbok Darmi, kedai susu milik dua orang mahasiswa IPB Fakultas Perternakan angkatan 48. Doni Pratama, pria kelahiran Pontianak 3 Oktober 1993 dengan seorang rekannya Syaiful Anshor berhasil mendirikan bisnis ini dari nol hingga saat ini. Awalnya bisnis kedai susu ini bernama Koboi Shake yang didirikan oleh 4 orang mahasiswa INTP Fakultas Perternakan yang diketuai oleh Doni. Namun, ketika bisnis ini sudah berjalan beberapa waktu, 2 orang dari tim koboi shake memutuskan untuk keluar karena ada beberapa faktor internal yang mempengaruhinya. Sehingga kedua mahasiswa tersebut membentuk sebuah brand baru yaitu susu Mbok Darmi. Nama kedai susu Mbok Darmi terinspirasi dari seorang wanita jawa yang terkenal dengan sebutan Mbok dan berjualan jamu, mereka berpikir untuk mengganti jamu yang digendong Mbok jamu tersebut dengan susu. 
Kedai susu Mbok Darmi berlokasi di depan kantin stevia dan kantin Fakultas Perternakan, kedai susu ini didirikan sejak 6 bulan yang lalu. Penghasilan dari kedai susu ini sekitar Rp. 1.500.000,- per harinya untuk dua stand tersebut. Susu Mbok Darmi ini terbuat dari susu sapi murni yang dipadukan dengan berbagai variant rasa, ada 9 variant rasa diantaranya adalah rasa chocolate, cookies, melon, strawberry, pisang, mocca, anggur, vanilla, dan rasa susu pada umumnya. Doni mendapatkan susu sapi ini bekerjasama dengan Fakultas Perternakan dan dosen yang mengelolanya sehingga tidak ada kesulitan untuk mendapatkan susu sapi dengan kualitas terbaik. Satu cup susu Mbok Darmi yang berukuran kecil dibandrol dengan harga Rp. 5.000,- dan untuk yang berukuran besar Rp. 7.000,-. Kedai susu Mbok Darmi selalu ramai pengunjung, dan bisa menghabiskan sekitar 80 liter susu sapi murni per harinya.
Ada banyak suka duka yang dialami Doni dan Syaiful selama merintis usahanya. Mulai dari mereka sulit menemukan tempat yang strategis, modal, teman-temannya yang keluar dari anggota tim usaha mereka, perizinan, dan mengatasi preman-preman sekitar lokasi stand kedai susu mereka. Namun mereka merasa cukup lega, karena produk usahanya masih langka dipasaran khususnya di area kampus. Apalagi dengan nama kedainya yang unik dan slogan dalam cup kemasannya yang menggelitik yaitu “Sehatkan Tubuhmu dengan Susuku” membuat konsumen tertarik untuk mencoba susu Mbok Darmi. Memang susu Mbok Darmi ini terjamin kualitasnya, karena selain menggunakan susu sapi murni juga mengunakan variant rasa yang alami.

Foto Hasil Pengamatan



Gambar 3.1 “Foto bersama dengan pemiliknya”


Gambar 3.2 “Foto ketika antrian berlangsung”

IV.             Pengembangan Ide Usaha

1.      Mendapatkan tambahan modal usaha dari PMW (Program Mahasiswa Wirausaha) untuk mengembangkan usaha kedepannya. Ide pengembangan usaha ini muncul dari informasi-informasi yang sering muncul bahwa usaha itu sebaiknya memiliki modal yang cukup agar usahanya dapat terus berkembang.
2.      Memperluas tempat usaha dan menata ulang kembali tempatnya menjadi lebih luas, nyaman, serta bisa menjadi tempat hangout anak-anak muda.
3.      Memperluas pasar usaha kedai susu Mbok Darmi, dengan membuka cabang di berbagai tempat contohnya di Bara atau di Kota.
4.      Penambahan variant rasa susu atau bisa menambah makanan-makanan seperti nasi goreng, aneka mie dan aneka cake lainnya.
5.      Jika pengembangan ide-ide usaha di atas terlaksana maka perlu diadakan penambahan pegawai tetap untuk kelancaran usaha dan dibuat manajemen keuangan agar pengeluaran dan pendapatan usaha lebih terkontrol.

V.                Penutup

Kedai susu Mbok Darmi adalah kedai susu sapi murni yang dipadukan dengan paduan rasa alami dari buah-buahan dan juga perisa chocolate, vanilla serta mocca. Kedai susu ini didirikan oleh dua orang mahasiswa Fakultas Perternakan yang memanfaatkan ilmunya tentang seluk beluk olahan ternak dan bekerja sama dengan dosen pembimbing di fakultas tersebut. Susu ini dijamin kualitas kebersihan dan rasanya. Berdiri sejak 6 bulan yang lalu dan sudah menghasilkan keuntungan yang cukup besar untuk kalangan pedagang kecil. Narasumber ingin usahanya dapat berkembang lagi dengan membuka beberapa cabang dan menambahkan lebih banyak lagi variant rasa.



VI.             Daftar Pustaka

Ø  http://febrianipurba.blogspot.com/2012/02/laporan-observasi-lapang-kewirausahaan_6403.html



 




4 komentar: